Inilah 10 Merk Jaket Lokal untuk Dewasa (Denim, Bomber, Gunung)
Sebagai konsumen yang jeli, tentu Anda akan mencoba membandingkan merk satu dengan merk lain, baik dari segi harga, spesifikasi atau pun hal lain yang menurut Anda mempunyai keunggulan paling banyak diantara para kompetitornya. Nah seperti yang tertulis di judul kali ini kita akan mengupas tentang 10 Merk Jaket Lokal untuk Dewasa (Denim, Bomber, Gunung). Baiklah yuk langsung disimak saja ulasan lengkapnya berikut ini.
Penjelasan Lengkap 10 Merk Jaket Lokal untuk Dewasa (Denim, Bomber, Gunung)
Indonesia merupakan negara tropis maka tak heran bila jaket kurang diminati oleh masyarakat Indonesia, meski demikian ternyata banyak merk jaket yang dijual di Indonesia mulai dari merk jaket lokal hingga branded luar negeri.
Tidak berbeda jauh dengan jaket dari mancanegara, merk jaket lokal juga kualitasnya tak kalah baik. Bahkan, beberapa merk sudah berhasil laku di pasaran luar Indonesia.
Tips Memilih Merk Jaket Lokal
- Bandingkan Beberapa Merk: Membandingkan jaket dengan ukuran dan bahan yang sama dari merek yang berbeda sangat penting agar Anda tahu merek mana yang harga sesuai dengan kualitasnya.
- Pilih Motif dan Model: Bila ternyata harga tidak beda jauh, pilihlah jaket yang menyediakan model dan motif sesuai dengan selera Anda meskipun harga jaket yang model dan motifnya Anda sukai sedikit lebih mahal.
- Sesuaikan Tujuan Penggunaan: Barangkali Anda sudah tahu akan memilih merk jaket lokal yang mana, tapi mungkin Anda bingung harus memilih bahan apa. Sesuaikan saja dengan tujuan penggunaan. Bila jaket tersebut untuk kegiatan ekstrem pilihlah jaket dari bahan poliester maupun taslan agar tahan air. Bila digunakan untuk harian pilihlah yang berbahan fleece maupun denim. Sementara jaket kulit bisa Anda gunakan untuk berkendara jauh.
Rekomendasi 10 Merk Jaket Lokal Berbagai Bahan
Apabila Anda akan membeli jaket, tetapi tidak familiar dengan merek-merek jaket, berikut daftar merek jaket lokal untuk dewasa.
1. Rabbani
Rabbani merupakan brand pakaian muslim dan muslimah lokal. Kini, merek pakaian muslim dan muslimah ini menerbitkan jaket pria.
Kelebihan jaket Rabbani:
- Dibuat dari cotton fleece yang lembut dan tebal
- Beberapa model jaketnya unisex, jadi bisa digunakan oleh wanita
- Pilihan warnanya netral abu-abu muda dan abu-abu tua
Kekurangan jaket Rabbani:
- Pilihan model jaket masih sedikit
2. Hijacket
Hijacket merupakan produsen jaket untuk hijaber meski demikian jaket-jaket produksi Hijacket juga cocok digunakan oleh non hijaber asalkan tidak masalah mengenakan jaket yang panjang.
Panjang jaketnya mencapai lutut, seperti jaket-jaket musim dingin yang kerap digunakan oleh masyarakat Asia Timur. Kalau Anda kerap menonton drama Korea, Jepang maupun Taiwan/Tiongkok, pasti sudah tidak asing dengan model jaket seperti ini.
Kelebihan jaket Hijacket:
- Model sangat beragam mulai dari model kasual untuk kegiatan santai hingga model formal yang cocok digunakan untuk bekerja maupun menghadiri event formal
- Tersedia jaket dengan ritsleting, jaket dengan kancing, dan jaket dengan tali pinggang
- Bahan yang digunakan ada dua macam, yaitu bahan fleece (kain berbahan dasar wol) dan bahan parasut yang tahan air, cocok digunakan untuk kegiatan outdoor
- Pilihan warna dan ukuran beragam
- Untuk jaket dengan bahan yang tebal, harga tergolong murah mulai Rp200.000
Kekurangan jaket Hijacket:
- Panjang jaket yang hingga selutut membuatnya kurang cocok digunakan untuk bersepeda maupun olahraga lain yang harus menggunakan pakaian simple
- Tidak tersedia jaket dengan panjang di atas lutut
3. Cotton Inch
Cotton Inch merupakan produsen pakaian muslimah lokal meski demikian jaket-jaketnya dapat digunakan oleh siapapun.
Kelebihan jaket Cotton Inch:
- Dibuat dari bahan parasut yang tahan air
- Desain original karya desainer Cotton Inch
- Terdapat dua buah saku di kanan dan kiri jaket
- Ritsleting tersembunyi sehingga dapat melindungi penggunanya dari orang-orang usil
- Panjang jaket standar (sepantat) sehingga cocok digunakan untuk berolahraga
- Jaket polos dengan warna-warna yang lembut
Kekurangan jaket Cotton Inch:
- Model jaket hanya ada satu
- PIlihan warna hanya sedikit
4. Catenzo
Catenzo adalah merek fashion lokal untuk pria dan wanita. Brand ini memiliki banyak produk mulai dari celana jeans, jaket, kaos hingga dompet, sepatu, dan tas.
Kelebihan jaket Catenzo:
- Tersedia jaket dari bahan katun, parasut, denim, dan kulit
- Pilihan model dan warna beragam
- Tersedia jaket dengan ritsleting dan jaket dengan kancing
- Rentang harga beragam mulai dari Rp180.000 hingga 300 ribuan
- Beberapa jaket wanita memiliki model dan corak yang sama dengan jaket pria sehingga bisa dijadikan sebagai jaket couple
Kekurangan jaket Catenzo:
- Tidak tersedia ukuran big size, ukuran paling besar X
5. Flashy
Flashy adalah merek fashion wanita yang berdiri sejak tahun 1998. Salah satu produk keluarannya adalah jaket.
Kelebihan jaket flashy:
- Model-modelnya unik
- Dibuat dari kain katun poliester maupun parasut yang tahan air, mudah dibersihkan dari noda basah, dan cepat kering
- Ringan
- Panjang jaket beragam
Kekurangan jaket Flashy:
- Pilihan motif atau corak jaket kurang beragam
6. Bloods Industries
Bloods Industries adalah produsen pakaian pria asal Bandung. Kini, produsen pakaian lokal ini telah memiliki banyak gerai di kota lain baik di dalam maupun luar Pulau Jawa.
Sebagai produsen pakaian pria, Bloods paham betul bahwa banyak pria yang senang mengenakan jaket maka jaket menjadi salah satu barang yang tak luput diproduksi oleh brand lokal yang satu ini.
Kelebihan jaket Bloods:
- Modelnya beragam mulai dari model kasual untuk kegiatan sehari-hari, model sport untuk berolahraga, hingga model khusus untuk musim dingin/di lingkungan dingin
- Bahan yang digunakan beragan mulai dari katun, parasut, deni hingga kulit asli
- Pilihan warna jaket beragam dengan warna-warna yang umum disukai pria
Kekurangan jaket Bloods
- Harga jaket bahan katun dan parasut mulai dari Rp400.000, sedangkan harga jaket dari kulit asli mulai dari Rp1.200.000
7. Cozmeed
Cozmeed adalah produsen spesialis perlengkapan outdoor khususnya tas dan jaket. Jaket-jaket Cozmeed bisa digunakan untuk laki-laki maupun perempuan.
Kelebihan jaket Cozmeed:
- Memiliki model sporty yang unisex
- Jaket dibuat dari beberapa jenis kain seperti parasut balon dan taslan coating stretch yang tebal, tahan air, dan halus
- Jahitan kuat dan banyak, hingga ke bagian-bagian terkecil seperti ujung dan pangkal ritsleting
- Cocok digunakan untuk kegiatan ekstrem seperti mendaki gunung maupun bermain ski
Kekurangan jaket Cozmeed:
- Bukan hanya modelnya yang unisex, ukurannya juga unisex, jadi ukuran M untuk laki-laki dan perempuan sama saja. Sehingga bila digunakan oleh perempuan bisa jadi kebesaran.
8. Zahra Signature
Zahra Signature adalah merek fashion lokal khusus untuk wanita, merek lokal ini juga memproduksi jaket untuk wanita.
Kelebihan jaket Zahra Signature:
- Bahan yang digunakan beragam di antaranya adalah katun, parasut, dan denim
- Panjang jaket beragam
- Warna dan motif banyak pilihan mulai dari yang sederhana dengan warna netral, hingga motif-motif dan warna yang feminin
Kekurangan jaket Zahra Signature:
- Model jaket pasaran
9. Colorbox
Colorbox juga merupakan produsen pakaian wanita, ia telah berdiri sejak tahun 1993.
Kelebihan jaket Colorbox:
- Jenis jaket beragam mulai dari bomber, hoodie, parka, hingga loose vest
- Model beragam dan kekinian
- Bahan yang digunakan bermacam-macam antara lain baby terry, rayon, canvas poliester, dan denim
Kekurangan:
- Tidak tersedia ukuran big size. Ukuran paling besar adalah XL
10. Avtech
Seperti halnya Cozmeed, Avtech juga merupakan produsen perlengkapan outdoor.
Kelebihan jaket Avtech:
- Dibuat dari berapa kain berkualitas seperti taslan coating yang tahan air dan kain polar yang lembut dan menyerap keringat
- Model unisex
Kekurangan:
- Rata-rata jaket memiliki model untuk mendaki gunung, sehingga kurang modis jika digunakan untuk kegiatan sehari-hari.
Beberapa pilihan jaket lokal di atas bisa jadi referensi Anda yang memang sedang mencari jaket-jaket. Sudah terbukti kan bahwa merk jaket lokal tak kalah bagusnya dengan merk jaket luar? Selamat memilih!
Lihat Juga :
- 10 Merk Pomade Rambut Pria Terbaik (Bagus dan Tahan Lama)
- 12 Merk TV LED Terbaik Hemat Listrik dan Awet
- 10 Merk Sepatu Futsal Olahraga Terbaik dan Terkenal
- 10 Merk Pembersih Lantai Keramik Terbaik Yang Bagus
- 5 Merk Stabilizer Listrik Low Watt yang Bagus dan Awet
The post 10 Merk Jaket Lokal untuk Dewasa (Denim, Bomber, Gunung) first appeared on MerkBagus.ID.
Demikian pembahasan terkait 10 Merk Jaket Lokal untuk Dewasa (Denim, Bomber, Gunung) yang dapat kami sampaikan untuk Anda. Semoga saja ulasan diatas bisa menambah wawasan dan pengetahuan Anda tentang merk-merk bagus yang sedang Anda incar untuk di beli. Namun perlu dipahami bahwa untuk harga mungkin saja berubah, karena harga yang kami cantumkan adalah harga yang kami dapat saat tulisan ini dibuat.Thank you sudah meluangkan waktu untuk mampir ke situs merk-bagus . blogspot. com dan membaca uraian diatas hingga selesai. Kami hanya memberikan gambaran umum saja, jadi untuk produk mana yang paling bagus dan sesuai untuk Anda? Ya jelas Anda yang bisa menentukannya. Sampai jumpa di postingan berikutnya dan jangan lupa bahagia. MERK PILIHAN PEMBACA :
- Ini 10 Merk Vitamin Terbaik Yang Bagus Untuk Ibu Hamil
- Ini 10 Merk Makanan Kucing yang Bagus, Berkualitas, dan Murah
- Ini 10 Merk Masker Wajah yang Bagus dan Aman
- Ini 10 Merk Pembersih Lantai Keramik Terbaik Yang Bagus
- Ini 10 Merk Cushion Terbaik untuk Kulit Kering dan Berminyak
- Ini 7 Merk Makeup Remover (Pembersih) Terbaik yang Bagus dan Aman
- Ini 7 Merk Kompor Listrik yang Paling Bagus dan Berkualitas
- Ini 5 Merk Granit Terbaik yang Bagus dan Berkualitas
- Ini 7 Merk Cat Plitur Kayu dan Cat Duco Terbaik & Tahan Lama
Comments
Post a Comment