Ini 10 Merk Lipstik yang Bagus dan Tahan Lama
Melihat hal ini membuat kami tergerak untuk membuat sebuah situs yang membahas tentang produk atau merk tertentu dan membandingkannya dengan produk sejenis dengan merk lain. Nah, kali ini Merk Bagus akan mengupas tentang 10 Merk Lipstik yang Bagus dan Tahan Lama. Tentunya kami sudah melakukan riset terlebih dahulu sebelum menyajikannya untuk Anda. Oke langsung disimak saja pembahasannya dibawah ini.
Uraian Lengkap 10 Merk Lipstik yang Bagus dan Tahan Lama
MerekBagus.Co.Id – Lipstik adalah salah satu item penting yang harus ada saat merias wajah. Hal ini dikarenakan lipstik akan membuat wajah menjadi tidak pucat serta membuat bibir lebih menawan. Merk lipstik sendiri sangat beragam, begitu pula dengan jenis dan harganya.
Untuk yang murah, ada lipstik harga 10 ribu. Yang mahal? Banyak juga kok. Variasi merk, jenis dan harga lipstik ini membuat wanita jadi punya banyak pilihan, sehingga mereka bisa lebih mudah menemukan lipstik yang sesuai dengan kebutuhan.
Rekomendasi Lipstik yang Tahan Lama Terbaik
Tetapi tak bisa dipungkiri juga bahwa dengan banyaknya variasi merk dan jenis lipstik, wanita jadi bingung harus memilih yang mana. Jika Anda juga berada dalam posisi yang sama, coba perhatikan rekomendasi lipstik yang tahan lama berikut ini.
1. Mineral Botanica Soft Matte Lip Cream

Lipstik yang tahan lama diperlukan agar wanita tidak perlu melakukan touch up terlalu sering. Dan salah satu lipstik yang memenuhi syarat tersebut ialah Mineral Botanica Soft Matte Lip Cream. Produk ini termasuk merk lipstik yang bagus untuk bibir kering asli buatan Indonesia.
Lipstik ini hadir dalam aneka warna yang cantik dengan hasil akhir matte. Tak hanya tahan lama, lipstik ini juga begitu ringan dan tidak akan membuat bibir menjadi kering. Soal kelebihan, kekurangan dan kisaran harganya, informasinya ada di bawah ini.
Kelebihan Mineral Botanica Soft Matte Lip Cream
- Warnanya tahan lama dan sifatnya ringan sehingga cocok untuk orang yang tidak suka dengan lipstik yang membuat bibir terasa berat
- Tidak akan membuat bibir terlalu kering
- Warnanya tidak mudah luntur
- Terdiri atas 20 pilihan warna
Kekurangan Mineral Botanica Soft Matte Lip Cream
- Aplikatornya kurang lentur dan agak pipih
- Aromanya cukup menyengat
- Beberapa warna kurang pas untuk pemilik bibir gelap
- Saat dipakai minum masih ada transfer warna di gelas ataupun di sedotan
Harga Mineral Botanica Soft Matte Lip Cream
Nama Toko | Harga | Keterangan |
Shopee | Rp 55.000 | |
Tokopedia | Rp 50.800 | |
iLotte | Rp 67.900 |
2. LT Pro Long Lasting

Masih dari merk lokal, ada LT Pro Long Lasting. Sama seperti produk sebelumnya, produk satu ini juga merupakan lip cream yang bagus dan warnanya bisa bertahan cukup lama. Teksturnya juga ringan dan hasil akhirnya matte.
Dalam LT Pro Long Lasting Lipstick terdapat kamomil, vitamin E serta berbagai kandungan lain yang bisa membuat kulit bibir jadi lebih lembut. Hadir dalam 12 varian warna, LT Pro Long Lasting Lipstick mempunyai kelebihan dan kekurangan seperti yang disebutkan di bawah ini.
Kelebihan LT Pro Long Lasting Lpstick
- Terdiri atas 12 varian warna yang bisa bertahan lama
- Teksturnya creamy, ringan dan warnanya bisa bertahan cukup lama
- Membantu melembutkan sekalius memperbaiki kulit bibir sehingga bibir tidak menjadi kering dan pecah-pecah
- Tidak menggumpal saat touch up
- Kemasannya simpel dan sangat travel friendly
Kekurangan LT Pro Long Lasting
- Lip creamnya seolah lebih banyak menempel pada aplikator sehingga saat memakai, perlu dilakukan sebanyak 2 atau 3 kali untuk mendapatkan coverage yang sempurna
- Saat dipakai untuk makan atau minum, masih transfer warna
- Aromanya cukup kuat
Harga LT Pro Long Lasting
Nama Toko | Harga | Keterangan |
Shopee | Rp 80.900 | |
Tokopedia | Rp 80.000 | |
Lazada | Rp 78.000 |
3. Purbasari Colour Matte Lipstick

Lagi-lagi dari merk lokal, ada Purbasari Colour Matte Lipstick. Lipstik ini hadir dalam berbagai warna yang lembut. Ini juga termasuk merk lipstik yang tahan lama dan aman loh. Pasalnya, varian colour matte dari Purbasari sudah legal dan mendapatkan nomor BPOM.
Memang lipstik ini tidak termasuk lipstik murah di bawah 20rb, tetapi harganya masih sangat terjangkau. Untuk kelebihan dan kekurangan lipstik satu ini ialah sebagai berikut.
Kelebihan Purbasari Colour Matte Lipstick
- Mengandung bahan yang membantu melembabkan bibiir
- Teksturnya lembut dan pas dipakai untuk menjalankan aktifitas sehari-hari
- Pilihan warnanya mengarah ke nude tetapi bisa membuat wajah tampak lebih segar
- Harganya terjangkau dan mudah didapatkan
Kekurangan Purbasari Colour Matte Lipstick
- Setelah dipakai makan atau minum warnanya menjadi lebih pudar
- Jika di touch up, sedikit menggumpal
Harga Purbasari Colour Matte Lipstick
Nama Toko | Harga | Keterangan |
Tokopedia | Rp 32.999 | |
Shopee | Rp 28.500 | |
Bukalapak | Rp 35.000 |
4. 3CE Mood Recipe Lip Color Mini Kit Nude Shade

Jika Anda memerlukan rekomendasi lipstik matte natural, maka salah satu alternatifnya adalah 3CE Mood Recipe Lip Color Mini Kit Nude Shade. Produk ini bisa didapatkan dalam bentuk paket, dimana dalam 1 paket terdapat 5 pilihan warna sekaligus.
Adapun warna yang dimaksud ialah warna nude yang selain bisa memberikan kesan natural, juga bisa membuat Anda tampak anggun. Dan dengan adanya 5 warna dalam 1 paket, Anda bisa lebih mudah berganti-ganti ataupun memadu madankan pilihan warna yang ada.
Kelebihan 3CE Mood Recipe Lip Color Mini Kit Nude Shade
- Pembeliannya mencakup 1 paket yang terdiri atas 5 warna sekaligus
- Warnanya nude tetapi bisa memberikan kesan natural dan anggun
- Cocok untuk berbagai jenis tone kulit dan karena kemasannya imut, produk ini juga travel friendly
- Tidak terlalu transfer dan variasi warnanya cocok untuk kegiatan sehari-hari
- Tahan lama
Kekurangan 3CE Mood Recipe Lip Color Mini Kit Nude Shade
- Harganya mahal
- Isinya cenderung sedikit
- Official store di Indonesia masih belum ada
- Kurang tahan jika dipakai makan
Harga 3CE Mood Recipe Lip Color Mini Kit Nude Shade
Nama Toko | Harga | Keterangan |
Tokopedia | Rp 673.700 | |
Shopee | Rp501.600 | |
Ubuy Indonesia | Rp 844.530 |
5. Tony Moly Delight Tony Tint

Nah, untuk Anda yang lebih suka dengan lipstik cair, mungkin Anda bisa mengutamakan lip tint saja. Salah satu lip tint yang bisa dipilih berasal dari Korea, namanya adalah Tony Moly Delight Tony Tint. Lipstik ini mempunyai aroma buah yang begitu menyegarkan.
Tak hanya unggul dari segi aroma, lipstik ini juga memberikan efek yang glossy, mudah mengering serta melembabkan bibir. Tidak ada kandungan yang berbahaya di dalamnya sehingga aman digunakan. Adapun kelebihan, kekurangan dan kisaran harganya adalah sebagai berikut.
Kelebihan Tony Moly Delight Tony Tint
- Aromanya menyegarkan dan bisa kering dengan cepat setelah dipulaskan pada bibir
- Mengandung jojoba oil, argan dan roseship yang membantu melembabkan bibir
- Cocok untuk Anda yang tidak suka dengan lipstik matte
- Tidak mengandung zat berbahaya sehingga aman juga untuk bibir sensitif
- Membantu membuat bibir jadi lebih sehat dan terawat
Kekurangan Tony Moly Delight Tony Tint
- Cepat kering sehingga harus lekas dibaurkan pada bibir
- Setelah beberapa jam, warnanya sedikit memudar
- Pemakaiannya harus didahului dengan lipbalm
Harga Tony Moly Delight Tony Tint
Nama Toko | Harga | Keterangan |
Shopee | Rp 28.000 | |
Tokopedia | Rp 29.500 | |
Lazada | Rp 28.000 |
6. HUDA Beauty Matte Liquid Lipstick

Jika Anda tengah mencari lipstik yang bagus untuk bibir hitam, HUDA Beauty Matte Liquid Lipstick adalah salah satu jawabannya. Lipstik ini sangat pigmented sehingga bisa diandalkan untuk menutupi rona bibir yang gelap.
Namun, lipstik ini tidak hanya menutupi warna gelap bibir saja. Tapi juga membantu merawat bibir sehingga bisa lebih cerah. Dan selain pigmented, produk ini tidak lengket serta mudah mengering setelah diaplikasikan. Mengenai kelebihan dan kekurangannya, ialah seperti berikut.
Kelebihan HUDA Beauty Matte Liquid Lipstick
- Pigmentasi dan daya tahannya bagus terutama jika tidak dibuat makan dan minum
- Membantu menjaga kelembaban kulit bibir
- Produk sangat ringan sehingga tidak memberi kesan yang berat pada bibir
- Aromanya enak
Kekurangan HUDA Beauty Matte Liquid Lipstick
- Teksturnya sedikit lengket
- Tidak bisa ditimpa dengan lipstik lain
- Untuk touch up, pengaplikasian yang pertama harus dihapus dulu baru dipakai lagi
- Harga
Harga HUDA Beauty Matte Liquid Lipstick
Nama Toko | Harga | Keterangan |
Tokopedia | Rp 410.000 | |
Shopee | Rp 360.000 | |
Lazada | Rp 420.000 |
7. Make Over Ultra HI-Matte Lipstick

Make Over Ultra HI-Matte Lipstick juga patut diperhitungkan saat Anda mencari merk lipstik yang tahan lama dan murah. Produk ini bisa Anda dapatkan dengan harga di bawah 100 ribu. Pigmentasinya cukup bagus, dan ketahanannya juga oke.
Untuk kandungan, dalam lipstik ini terdapat jojoba oil yang membantu mencegah bibir agar tidak kusam. Selain itu, kandungan tersebut juga akan membantu menjaga kelembutan bibir. Nah, kalau untuk kelebihan dan kekurangannya, informasinya seperti di bawah ini.
Kelebihan Make Over Ultra HI-Matte Lipstick
- Hadir dalam berbagai pilihan warna
- Mengandung jojoba oil yang akan membantu menjaga kelembutan bibir dan mencegah agar bibir tidak kusam
- Pigmentasi dan daya tahannya cukup bagus
- Sifatnya ringan dan tidak perlu dioleskan berulang kali untuk mendapatkan coverage yang bagus
- Desain kemasannya ramping
Kekurangan Make Over Ultra HI-Matte Lipstick
- Cenderung menggumpal saat diaplikasikan ulang
- Terkesan kaku saat polesan pertama
- Pemakaiannya harus didahului lipbalm
- Tidak transferproof
Harga Make Over Ultra HI-Matte Lipstick
Nama Toko | Harga | Keterangan |
Sociolla | Rp 89.000 | |
Shopee | Rp 76.000 | |
Tokopedia | Rp 85.000 |
8. L.A Girl Matte Pigment Gloss

Rekomendasi yang selanjutnya ialah dari L.A Girl. Merk ini memang sudah terkenal akan produknya yang berkualitas, termasuk lipstiknya. Dari sekian banyak lipstiknya, ada diantaranya yang dinamakan dengan L.A Girl Matte Pigment Gloss dengan ketahanan yang sangat bagus.
Makanya, cocok untuk Anda yang tengah mencari merk lipstik yang tahan lama dan tidak luntur saat makan. Soal kelebihan, kekurangan dan kisaran harganya, ialah sebagai berikut.
Kelebihan L.A Girl Matte Pigment Gloss
- Bisa tahan seharian tanpa retouch
- Meskipun dipakai untuk makan besar, hanya sedikit saja yang hilang
- Harganya cukup terjangkau
Kekurangan L.A Girl Matte Pigment Gloss
- Aromanya cukup kuat dan terkesan lengket di bibir
- Pemakaiannya harus didahului dengan lipbalm
- Cenderung lengket
Harga L.A Girl Matte Pigment Gloss
Nama Toko | Harga | Keterangan |
Shopee | Rp 120.000 | |
iLotte | Rp 120.000 | |
Blibli | Rp 120.000 |
9. Wardah Exclusive Matte Lip Cream

Kembali berbicara mengenai produk lokal, kali ini ada Wardah Exclusive Matte LipCream. Produk ini bisa dijadikan alternatif oleh Anda yang sedang mencari merk lipstik yang tahan lama dan terjangkau. Pilihan warnanya cukup beragam dan bisa menempel lebih lama pada bibir.
Teksturnya ringan, lembut, tidak lengket serta mudah kering. Dan seperti namanya, lipstik satu ini bukanlah lipstik glossy Wardah karena memberikan hasil akhir yang matte. Untuk kelebihan dan kekurangannya, bisa Anda ketahui melalui poin-poin yang ada di bawah ini.
Kelebihan Wardah Exclusive Matte Lip Cream
- Bisa menempel lebih lama pada bibir dan pilihan warnanya lumayan banyak
- Teksturnya ringan dan lembut serta mudah kering dan tidak lengket
- Memberikan hasil akhir yang matte dan pilihan warnanya begitu beragam
- Nyaman dipakai sepanjang hari karena tidak membuat bibir terasa berat
- Aplikatornya sangat lembut dan ukurannya pas serta tidak menyerap lip cream terlalu banyak
Kekurangan Wardah Exclusive Matte Lip Cream
- Kurang tahan jika dipakai untuk memakan makanan yang berminyak
- Bagian dalam bibir lebih cepat pudar terutama jika minum langsung dari gelas
Harga Wardah Exclusive Matte Lip Cream
Nama Toko | Harga | Keterangan |
Tokopedia | Rp 54.900 | |
Shopee | Rp 58.900 | |
Bukalapak | Rp 51.000 |
10. Revlon Ultra HD Gel Lip Color

Bingung mencari lipstik tahan lama seharian? Coba saja pakai Revlon Ultra HD Gel Lip Color. Lipstik ini mengandung asam hyaluronat yang selain tahan lama, juga membanty bibir agar terasa lebih lembab. Untuk pilihan warnanya sendiri ada sekitar 9 warna yang ditawarkan.
Kemasannya berbentuk lip pen yang saat ingin memakainya hanya perlu diputar bagian bawahnya saja. Aromanya manis, teksturnya licin dan pigmentasinya sangat bagus. Cukup dengan sekali usap saja, warnanya sudah terpancar. Untuk kelebihan dan kekurangannya, seperti berikut.
Kelebihan Revlon Ultra HD Gel Lip Color
- Meskipun dipakai makan, warnanya akan tetap bertahan. Kalaupun ada yang hilang itu hanya sedikit
- Membuat bibir terasa lebih lembab
- Hadir dalam berbagai variasi warna
- Sifatnya ringan dan mudah diaplikasikan
Kekurangan Revlon Ultra HD Gel Lip Color
- Harganya lumayan mahal
- Teksturnya lengket
- Tidak terlalu waterproof terutama jika belum kering. Sehingga warnanya bisa menempel dengan mudah pada benda yang kontak langsung dengan bibir
Harga Revlon Ultra HD Gel Lip Color
Nama Toko | Harga | Keterangan |
Shopee | Rp 121.000 | |
Tokopedia | Rp 120.000 | |
iLotte | Rp 130.612 |
Kesimpulan
Lipstik adalah salah satu bagian penting dalam make up, karena bisa membuat penampilan menjadi lebih sempurna. Ada banyak merk lipstik yang bisa dipilih, tetapi jika Anda ragu, Anda dapat mempertimbangkan rekomendasi merk lipstik yang tahan lama di atas. Semoga bermanfaat.
Baca juga:
- 8 Merk Bedak Tabur untuk Kulit Kering yang Bagus dan Aman
- 10 Merk Vitamin E yang Bagus Untuk Kesehatan Kulit
- 20 Merk Jam Tangan Wanita Terbaru dan Terkenal ( Branded )
- 12 Merk Foundation Yang Bagus Untuk Kulit Berminyak
- 10 Merk Lip Gloss yang Bagus Dan Tahan Lama
- 12 Merk Toner yang Bagus Untuk Kulit Berminyak Dan Berjerawat
- 15 Merk Pensil Alis yang Bagus dan Tahan Lama
- 10 Merk Sepatu Wanita Untuk Jalan-Jalan yang Bagus dan Nyaman
- 10 Merk Sandal Kulit Pria Branded dan Awet
The post 10 Merk Lipstik yang Bagus dan Tahan Lama first appeared on MerekBagus.Co.Id.
Itulah rangkuman tentang 10 Merk Lipstik yang Bagus dan Tahan Lama yang dapat kami sampaikan untuk Anda. Semoga saja ulasan diatas bisa menambah wawasan dan pengetahuan Anda tentang merk-merk bagus yang sedang Anda incar untuk di beli. Namun perlu dipahami bahwa untuk harga mungkin saja berubah, karena harga yang kami cantumkan adalah harga yang kami dapat saat tulisan ini dibuat.Terima kasih sudah meluangkan waktu untuk mampir ke situs merk-bagus . blogspot. com dan membaca uraian diatas hingga selesai. Kami hanya memberikan gambaran umum saja, jadi untuk produk mana yang paling bagus dan sesuai untuk Anda? Ya jelas Anda yang bisa menentukannya. Sampai jumpa di postingan berikutnya dan jangan lupa bahagia. MERK PILIHAN PEMBACA :
- Ini 10 Merk Dompet Wanita Murah yang Bagus dan Berkualitas
- Ini Rekomendasi 10 Merk Microphone Terbaik yang Bagus
- Ini 4 Merk Aki Kering Motor yang Bagus dan Tahan Lama
- Ini 7 Merk Susu Rendah Lemak Terbaik yang Bagus Untuk Diet
- Ini 10 Merk Lip Gloss Terbaik yang Bagus dan Tahan Lama
- Ini 10 Merk Headphones Terbaik dan Berkualitas Tahan Lama
- Ini 10 Merk Microwave Terbaik yang Bagus dan Hemat Listrik
- Ini 7 Merk Sepeda Fixie yang Paling Bagus dan Berkualitas
- Ini 7 Merk Softlens Terbaik yang Bagus untuk Mata Sensitif
Comments
Post a Comment